Sabtu, Februari 22, 2025
BerandaArtikelSelf Love Bentuk Proses Rawat Kesehatan Mental

Self Love Bentuk Proses Rawat Kesehatan Mental

Panduan.co.id– Ketua Ikatan Psikolog Klinis Indonesia Wilayah Sulawesi Utara Hanna Monareh mengatakan self love atau mencintai diri sebagai salah satu proses seseorang merawat kesehatan mental.

“Dalam psikologi disebut self love adalah bagian dari proses merawat kesehatan mental,” kata dia di Manado.

Dia mengatakan bahwa seseorang yang memiliki kesehatan mental secara baik juga akan membantu meningkatkan kualitas hidup.

Pada Hari Kasih Sayang atau Valentine Day yang jatuh setiap 14 Februari, ujarnya, terkadang seseorang lebih fokus untuk menujukkan kasih sayang kepadae orang lain daripada kepada diri sendiri.

Baca Juga: Inilah Regulasi Truk ODOL dan Hukumannya

Euforia pada Hari Kasih Sayang, katanya, antara lain ditandai seseorang dengan memberikan bunga dan cokelat kepada orang lain, berusaha menyenangkan orang lain, namun sering lupa cara membahagiakan diri sendiri.

Hanna Monareh yang juga pendiri Komunitas Cegah Bunuh Diri Sulut itu, mengatakan perayaan Hari Kasih Sayang sebaiknya dikaitkan dengan kesadaran seseorang menyayangi dan memperlakukan orang lain secara baik, sebagaimana hal serupa terhadap diri sendiri.

Ia mengatakan bahwa mencintai diri sendiri berarti menghargai kesejahteraan dan kepuasan diri.

Ia mengemukakan bahwa melakukan hal-hal baik, positif, dan menyenangkan diri sebagai bentuk apresiasi dan cara mencintai diri secara positif, seperti perawatan diri, menyantap makanan sehat dan favorit, olahraga, nonton film yang disukai dan aktivitas lain yang bermanfaat bagi diri.

Namun, dia mengharapkan, adanya kesadaran yang baik terkait dengan sikap berlebihan mencintai diri yang akan membatasi hubungan sosial.

Baca Juga: Inilah Langkah Preventif Cegah Infeksi Kanker Serviks

“Apabila kamu mengalami kesulitan untuk mengenal dan mencintai diri sendiri bahkan memengaruhi kesehatan mental, ingatkan diri kamu tidak sendiri, cari bantuan profesional seperti psikolog klinis untuk membantu mendapatkan layanan kesehatan mental,” kata Hanna yang juga Psikolog Klinis RSUP Prof Kandou Manado itu.

Ia juga mengemukakan pentingnya seseorang bisa terhubung dengan komunitas peduli kesehatan mental dan komunitas cegah bunuh diri untuk berproses dan bertumbuh bersama menjadi manusia lebih berharga bagi diri sendiri. (ant/jey)

RELATED ARTICLES

Most Popular

Recent Comments