Jakarta, Panduan.co.id – Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) sabet predikat terbaik pertama dalam ajang Jaringan Dokumentasi dan Informasi Hukum Nasional (JDIHN) Awards 2023 untuk kategori Kementerian.
Sekretaris Jenderal Kementerian Kominfo Mira Tayyiba menyatakan bagi Kemenkominfo penghargaan itu memiliki nilai strategis karena menjadi salah satu bagian penting dalam instrumen perencanaan, pelaksanaan maupun pengendalian pembangunan nasional.
“Prestasi yang diraih Kementerian Kominfo tahun ini hendaknya memberi manfaat baik bagi Kementerian Kominfo maupun masyarakat luas. Apalagi peraturan perundang-undangan merupakan salah satu instrumen pemerintah dalam merencanakan, melaksanakan, dan mengendalikan pembangunan,” ujar Mira.
Dalam hal ini Mira turut mengapresiasi kinerja para pegawainya terkhusus dari Biro Hukum Setjen Kementerian Kominfo yang telah membuat pengelolaan JDIHN di Kementerian Kominfo menjadi optimal .
“Ini yang pertama. Biasanya masuk 5 besar, tapi baru tahun ini mendapatkan peringkat pertama. Apresiasi dan selamat untuk tim biro Hukum yang sudah bekerja keras, kerja cerdas sehingga dapat mendapatkan penghargaan terbaik ini,” ungkapnya.
Sementara itu, Kepala Biro Hukum Setjen Kementerian Kominfo Bertiana Sari mengatakan pencapaian tersebut bisa terwujud melalui kerja kolaborasi antar satuan kerja.
Menurutnya komitmen memperbarui perubahan regulasi lewat JDIHN ini agar masyarakat bisa mengetahui perubahan-perubahan regulasi yang terjadi dari waktu ke waktu.
“Kalau kami tidak melengkapi peraturan yang baru ini atau merevisi, nanti masyarakat bisa bingung. Kami selalu mengedepankan hal tersebut dalam JDIHN Kominfo,” pungkasnya. (ant/kee)